Categories: Lifestyle

5 Tujuan Wisata Terkenal di Papua yang Wajib Anda Kunjungi

Inilah 5 Tujuan Wisata Terkenal di Papua yang Menakjubkan

Tujuan wisata terkenal di Papua dalam ulasan ini bisa menjadi pilihan Anja jika mencari destinasi alam yang indah. Indonesia memiliki destinasi wisata yang terkenal di berbagai daerah, seperti di Papua yang wajib Anda kunjungi. Selain memperlihatkan pemandang yang indah, Anda juga akan merasakan betapa menakjubkan situasi di sekitar tempat wisata.

Tidak lupa dengan budaya yang menarik dari Papua, Anda pasti akan betah dan merasa rileks selama liburan di Papua. Berikut ini terdapat tujuan wisata yang sangat terkenal di Papua yang perlu Anda kunjungi, antara lain:

1. Taman Nasional Wasur

Bagi Anda yang penggemar fauna unik, Anda bisa kunjungi Taman Nasional Wasur. Sebab, Anda akan melihat berbagai fauna dan flora yang terlihat sangat cantik dan indah, serta taman ini berada di Kabupaten Merauke. 

Diketahui luas lahan taman nasional ini mencapai 413.810 hektare, sehingga hutan sabana di Taman Nasional Wasur menjadi yang terluas di seluruh Indonesia, bahkan hingga kancah benua Asia. Jika Anda ingin berpetualang, Anda wajib banget kunjungi Taman Nasional Wasur.

2. Air Terjun Wafsarak

Jika Anda ingin merasakan keindahan pemandangan dan merasakan suasana yang adem, Anda bisa kunjungi Air Terjun Wafsarak. Anda bisa menikmati panorama air terjun yang memiliki tinggi 10 meter dan Anda dapat bersantai dengan menikmati keasrian hutan.

Anda bisa menikmati suara air terjun yang deras, karena bisa membuat pikiran Anda lebih rileks dan tenang. Selain itu, Anda diperbolehkan untuk berenang atau bermain air, jadi Anda bisa menikmati air terjun secara maksimal, wah liburan jadi seru!

3. Danau Paniai

Wisata perairan lainnya yang bisa Anda kunjungi di Papua yaitu Danau Paniai yang memiliki tinggi hingga 1.700 meter dan luas hingga 14.500 hektar. Pemandangan di sekitar Danau Paniai pun tidak kalah indahnya, Anda bisa cuci mata dan menikmati suasananya.

Selain itu, terdapat banyak siluet tebing-tebing dan Anda akan melihat banyak burung-burung yang berterbangan di sekitar danau. Terdapat beberapa fasilitas yang tersedia di sekitar Danau Paniai seperti pos jago, pemandu, hingga warung makan.

4. Raja Ampat

Mungkin wisata yang paling terkenal saat ini di Papua yaitu Raja Ampat yang memiliki 4 pulau kecil, sehingga Raja Ampat sangat terlihat indah. Raja Ampat memiliki kekayaan biota laut, jadi banyak sekali wisatawan lokal maupun asing yang tertarik untuk berkunjung.

Harga tiket untuk memasuki Raja Ampat cukup tinggi, yakni sekitar Rp.500.000, tetapi sangat worth it, lho! Anda juga diperbolehkan menyelam ke dalam laut Raja Ampat yang akan memperlihat ribuan jenis ikan dan banyak penyu di bawah laut.

5. Taman Nasional Lorentz

Bila Anda ingin mengunjungi tempat wisata yang terjangkau tetapi tetap indah, Anda bisa ke Taman Nasional Lorentz dengan harga tiket sekitar Rp.20.000. Luas taman nasional ini mencapai hingga 2.4 juta hektar yang menyediakan keindahan tak tertandingkan.

Sebab, taman ini juga menjadi warisan dunia oleh UNESCO atau United Nations Educational, Scientific, and Cultural Organization. Terdapat banyak keragaman flora dan fauna di taman ini yang bisa Anda nikmati, jadi Anda akan merasa sangat betah untuk liburan ke taman nasional ini.

Itulah ulasan mengenai tujuan wisata terkenal di Papua yang wajib Anda kunjungi, sehingga liburan akan terasa menyenangkan dan seru. Apakah Anda tertarik untuk mengunjungi berbagai tujuan wisata yang berada di Papua ketika liburan?

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Jogja Terbaru yang Kekinian

Anonyla

Share
Published by
Anonyla

Recent Posts

3 Cara Matikan Notifikasi Mobile Banking BRI di HP Mudah!

Mengelola notifikasi di smartphone memang penting, apalagi kalau notifikasi tersebut berasal dari layanan yang seringkali…

3 weeks ago

4 Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Xiaomi Redmi Note 8

Apakah kamu pernah merasa risih saat ada orang lain yang iseng meminjam ponselmu dan tiba-tiba…

3 weeks ago

Vivo V40 SE Meluncur, Ini dia Spesifikasi dan Harganya!

Vivo kembali menghadirkan inovasi terbaru di dunia smartphone dengan merilis Vivo V40 SE. Smartphone ini…

4 weeks ago

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A55 5G di Indonesia!

Mungkin kamu sedang mencari ponsel baru yang canggih dengan harga yang terjangkau? Nah, Samsung Galaxy…

1 month ago

10 Rekomendasi HP Murah Harga 1 Jutaan dengan RAM Besar

Mencari smartphone murah dengan RAM besar kini semakin mudah. Banyak pilihan yang menawarkan performa terbaik…

1 month ago

Ini Spesifikasi dan Harga HP Itel A50, Resmi Rilis di Indonesia!

Halo teman-teman! Siapa di sini yang lagi nyari smartphone baru tapi dengan harga yang nggak…

1 month ago