Di era serba online seperti saat ini, banyak orang yang memutuskan menjadi penjual atau pedagang demi mendapatkan hidup yang lebih baik. Tak sedikit dari mereka banting setir karena di-PHK atau diberhentikan secara sepihak akibat pandemic. Tentu dengan semakin banyaknya penjual dan pedagang persaingan bisnis pun terasa semakin ketat. Akan tetapi jika kita mampu melihat peluang usaha sekecil apapun melakukannya dengan sebaik mungkin dan dengan ikhlas, insya Allah akan diberikan jalan oleh Allah untuk mendapatkan rezeki halal dan berkah
Selain berupaya, ada banyak cara yang bisa kita lakukan agar dagangan selalu laris dan juga berkah. Kita bisa memperluas koneksi dan relasi agar target pasar pun semakin besar atau menjalin kerjasama dengan pedagang lain yang saling menguntungkan. Dan juga satu hal tidak boleh kita lupakan adalah berdoa. Mengapa doa menjadi begitu penting? Ketika kita membuka usaha, menjual atau memperdagangkan sesuatu, jangan lupa melibatkan Allah dalam setiap urusan. Tentu saja karena tidak ada ada daya upaya yang bisa membuahkan hasil selain karena ridho Allah subhanahu wa ta’ala. Allah sebagai Tuhan seluruh alam adalah Dzat yang maha pemurah lagi maha penyayang zat yang menentukan dan membagi rezeki pada setiap makhlukNya oleh karena itu itu sudah menjadi kewajiban dalam setiap upaya kita barengi dengan doa agar rezeki yang kita dapatkan berkah.
Berikut ini beberapa tips dan juga doa yang bisa diamalkan saat Anda berjualan dengan harapan jualan akan laris manis dan berkah
Seperti hal lainnya dalam hidup, berdoa juga memiliki adab dan tuntunannya sendiri. Tentu saja kita tidak bisa hanya asal berdoa dan memanjatkan pinta tanpa memperhatikan adab-adabnya. Doa yang dilakukan dengan penuh adab dan kerendahan hati tentu akan lebih cepat sampai kepada Sang Khalik dibandingkan doa yang dilakukan secara asal-asalan
Sebagai awalan, Anda bisa memulai dengan berwudu dan membersihkan diri. Gunakan pakaian yang bersih dan wangi lalu pergilah ke tempat sepi dan tenang agar tidak terganggu
Baca juga: Memulai Bisnis Kuliner Online, Simak Beberapa Tips Berikut
Banyak orang yang memutuskan berdoa seusai salat karena pada saat itu masih memiliki wudhu dan dalam keadaan tenang tanpa gangguan. Panjatkan doa dengan lembut penuh keikhlasan, penuh pengharapan dan jauhkan kata-kata doa yang seperti mendikte Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Pasrahkan semuanya kepada Allah dan mintalah rezeki terbaik menurut Allah.
Selain doa sesudah salat di tempat yang tenang dan dalam keadaan berwudhu, Anda juga bisa berdoa sebelum mulai bekerja, misalnya untuk pemilik warung bisa berdoa sebelum mulai membuka warung atau sebelum mulai melayani pembeli. Panjatkan doa dengan cara yang sama, dengan penuh keikhlasan dan dan kepasrahan serta jangan lupa mengucapkan bismillah ketika melayani pembeli.
Ada beberapa doa yang bisa kita lafalkan ketika meminta rezeki dan dagangan yang kita miliki laris manis, salah satunya adalah teks bacaan doa penglaris jualan dalam Islam yang berbunyi seperti di bawah ini
Alloohumma innii as-aluka an tarzuqonii rizqon halaalan waasi’an thoyyiban min ghairi ta’abin wala masyaqqatin walaa dloirin walaa nashabin innaka ‘a-laa kulli syai-in qodiir
Ya Allah, aku minta kepada Engkau akan pemberian rizki yang halal, luas, baik, tidak tanpa repot dan juga tanpa kemelaratan dan tanpa keberatan. Sesungguhnya Engkaulah yang maha berkuasa atas segala sesuatu.
Itulah tadi adab-adab berdoa dan doa yang bisa dilafalkan untuk dagangan laris manis serta berkah. Jangan lupa agar senantiasa membasahi mulut dengan zikir kepada Allah saat sedang berjualan ataupun melakukan aktivitas lainnya demi mendapatkan keridhaan Sang Khalik.
Baca juga: 3 Usaha Menjanjikan Bagi Pebisnis Pemula
Mengelola notifikasi di smartphone memang penting, apalagi kalau notifikasi tersebut berasal dari layanan yang seringkali…
Apakah kamu pernah merasa risih saat ada orang lain yang iseng meminjam ponselmu dan tiba-tiba…
Vivo kembali menghadirkan inovasi terbaru di dunia smartphone dengan merilis Vivo V40 SE. Smartphone ini…
Mungkin kamu sedang mencari ponsel baru yang canggih dengan harga yang terjangkau? Nah, Samsung Galaxy…
Mencari smartphone murah dengan RAM besar kini semakin mudah. Banyak pilihan yang menawarkan performa terbaik…
Halo teman-teman! Siapa di sini yang lagi nyari smartphone baru tapi dengan harga yang nggak…